• MTSN 3 DEMAK
  • Akhlak Terpuji Ilmu Teruji

MTs Negeri 3 Demak Raih Perunggu dalam Final Tingkat Nasional Omnas 9 EEC 2020 di Universitas Negeri Surabaya

Demak (MTsN 3) – Final Nasional OMNAS 9 Emerald Education Center (EEC) pada hari Sabtu, 14 Maret 2020, di Universitas Negeri Surabaya (UNESA), kembali mengukuhkan prestasi siswa MTs Negeri 3 Demak melalui gelar juara pada mata lomba Matematika. Medali perunggu menjadi oleh-oleh berharga yang dipersembahkan oleh Muhammad Farid Aidil Akbar, siswa kelas VII.1 MTs Negeri 3 Demak pada ajang tersebut.

Perjuangan Farid menuju Final Nasional OMNAS 9 Emerald Education Center (EEC) hingga menggondol perunggu di tangan, dilalui dalam proses yang panjang. Dimulai dari Babak Penyisihan di MI Keji Ungaran, pada hari Minggu, 17 November 2019, kemudian melaju ke Babak Final Tingkat Provinsi di Solo, Jawa Tengah, pada Minggu, 19 Januari 2020, hingga berakhir di Final Tingkat Nasional yang diselenggarakan Sabtu, 14 Maret 2020 lalu, di Universitas Negeri Surabaya (UNESA).

Final Nasional OMNAS 9 Emerald Education Center (EEC) sendiri merupakan puncak dari penyelenggaraan OMNAS 9 Emerald Education Center (EEC) yang diselenggarakan selama dua hari dengan dua kegiatan yang berbeda, yaitu pelaksanaan tes untuk mata lomba Matematika, Sains, dan Bahasa Inggris yang dilaksanakan pada hari Sabtu, 14 Maret 2020, di Fakultas Bahasa dan Seni Universitas Negeri Surabaya (UNESA), disusul hari berikutnya, Minggu, 15 Maret 2020 adalah pengumuman para pemenang Final Nasional OMNAS 9 Emerald Education Center (EEC) di Graha UNESA, Citraraya RD, Lidah Wetan, Lakarsantri, Surabaya.

Lebih dari 1500 peserta mewakili provinsi mengikuti ajang bergengsi tersebut yang berasal dari Jawa Timur, Jawa Tengah, Daerah Istimewa Yogyakarta, Jawa Barat, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Bali, dan Nusa Tenggara Barat. Peserta dikategorikan dalam 4 Level, yaitu Level 1 (jenjang SD/MI kelas 1-2), Level 2 (jenjang SD/MI kelas 3-4), Level 3 (jenjang SD/MI kelas 5-6),  dan Level 4 (jenjang SMP/MTs kelas 7-9). Farid sendiri merupakan peserta pada kategori Level 4 dalam mata lomba Matematika, yang harus bersaing dengan 135 peserta di level dan mata lomba yang sama.

Prestasi beruntun yang diperoleh anak didiknya semakin memantapkan Kepala MTs Negeri 3 Demak, Rodliyah, S.Ag., M.S.I., untuk melaksanakan program baru, yaitu Kelas Boarding Tahfiz dan Sains di MTs Negeri 3 Demak pada tahun ajaran baru ini. Menurutnya, keikutsertaan dan prestasi siswa MTs Negeri 3 Demak dalam kompetisi bergengsi di level nasional membuktikan bahwa madrasah yang bergelar Sekolah Adiwiyata Nasional ini memiliki kualitas yang harus dipertahankan dan dikembangkan, salah satunya melalui program madrasah yang dapat meningkatkan kompetensi peserta didik.

Tentu saja program baru tersebut membutuhkan dukungan dari berbagai pihak, terutama masyarakat yang ingin menyekolahkan putra putrinya pada pilihan sekolah yang berkualitas. Tidak akan ada keraguan jika torehan prestasi menjadi bukti bahwa MTs Negeri 3 Demak memang berpotensi. Harapan dan doa dari seluruh civitas akademika MTs Negeri 3 Demak teriring, semoga MTs Negeri 3 Demak semakin memantapkan langkah dalam mencetak peserta didik yang berkualitas, berkarakter Islami, berwawasan kebangsaan, dan cinta lingkungan, sebagaimana Visi Matsaga.

 (Ikha Maya)

Tulisan Lainnya
Workshop Implementasi Penilaian Kinerja ASN dan PPPK melalui E-Kinerja bagi Guru dan Tendik di MTs Negeri 3 Demak

Demak (MTsN 3) – Dalam rangka meningkatkan profesionalitas guru dan kinerja ASN di lingkungan Kementerian Agama, serta memudahkan dalam penilaian dan pengawasan terhadap kinerja p

06/02/2024 12:43 - Oleh Admin - Dilihat 1020 kali
Visitasi Dewan Juri Lomba Madrasah Sehat (LMS) di MTs Negeri 3 Demak, Madrasah Peringkat 1 Hasil Penilaian Portofolio Lomba Madrasah Sehat (LMS) Tingkat Jawa Tengah Tahun 2023

Demak (MTsN 3) – Menindaklanjuti Surat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah Nomor: 01.041/Kw.11.2/2/PP.03.1/09/2023 tanggal 01 September 2023 perihal Lomba

13/12/2023 15:18 - Oleh Admin - Dilihat 1281 kali
Upacara Peringatan HUT ke-52 KORPRI di MTs Negeri 3 Demak

Demak (MTsN 3) – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) dilaksanakan di MTs Negeri 3 Demak pada Rabu (29/11). Upacara diikuti ol

30/11/2023 11:30 - Oleh Admin - Dilihat 1110 kali
Semarak Hari Guru di MTs Negeri 3 Demak

Demak (MTsN 3) –  Civitas akademika MTs Negeri 3 Demak melaksanakan peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dengan warna yang berbeda pada Sabtu (25/11). Jika pada tahun sebelumn

30/11/2023 11:28 - Oleh Admin - Dilihat 1150 kali
Pembinaan GTK dan Peletakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung Boarding 2 Tahfidz dan Sains MTs Negeri 3 Demak oleh Kakanwil Kemenag Provinsi Jawa Tengah

Demak (MTsN 3) – Dua kegiatan penting berlangsung di MTs Negeri 3 Demak pada Selasa (21/11), yaitu “Pembinaan GTK dan Peletakkan Batu Pertama Pembangunan Gedung Boarding 2 T

23/11/2023 08:49 - Oleh Admin - Dilihat 1296 kali