• MTSN 3 DEMAK
  • Akhlak Terpuji Ilmu Teruji

Pemberitahuan berkaitan dengan Pencegahan Penyebaran Virus Corona (Covid 19) di MTs Negeri 3 Demak

Assalamu'alaikum Wr. Wb

Menunjuk Surat Edaran dari gubernur Jawa Tengah, Nomor : 440/0005956, Tentang : Pencegahan Penyebaran Corona Virus disease (Covid 19) pada Satuan Pendidikan di Jawa Tengah dan Surat Edaran dari Kantor Wilayah Kementerian Agama untuk mengikuti kebikjakan Pemerintah daerah dalam mencegah Penyebaran Virus Corona, maka Kepala Madrasah Tsanawiyah Negeri 3 Demak meberitahukan hal-hal sebagai berikut :

  1. Hari Senin, tanggal : 16 Maret 2020, Siswa-siswi MTs Negeri 3 Demak masuk untuk pelajaran Tahfids dan Pengarahan berkaitan dengan Pencegahan Penyebaran Virus Corona.
  2. Mulai tanggal 16 s.d. 29 Maret 2020 Siswa-siswi MTs Negeri 3 Demak libur. Kegiatan Belajar Mengajar (KBM) dialihkan secara mandiri di rumah masing-masing, dengan model jarak jauh/online.
  3. Pelaksanaan UAMBN MTs yang semula tanggal 16 s.d. 18 Maret 2020 ditunda sampai dengan waktu yang ditentukan kemudian.
  4. Pelaksanaan Ujian Madrasah yang semula dilaksanakan pada tanggal 16 s.d. 29 Maret, ditunda setelah libur berakhir.
  5. Selama pelaksanaan belajar mandiri sebagaimana tersebut di atas, kegiatan study tour, kemah, prakerin, maupun kegiatan yang sebelumnya dijadwalkan di luar sekolah akan ditiadakan.
  6. Selama liburan di rumah, para siswa diminta untuk :
  • Tidak melakukan perjalanan keluar wilayah tempat tinggalnya
  • Kurangi aktivitas yang mendatangka kerumunan
  • Rajin memcuci tangan dengan sabun dengan benar
  • Menjaga pola hidup sehat dan bersih
  • Terus melakukan pemantauan kesehatan sebagaimana yang dianjurkan
  • Mengikuti Petunjuk pencegahan Covid 19 sebagaimana yang ditetapkan dinas/lembaga terkait

Demikian Pemberitahuan ini, atas perhatian dan kerjasamaya diucapkan terima kasih.

Wassalamu'alaikum Wr.Wb

Tulisan Lainnya
Peringatan Nuzulul Qur’an 1445 H Tahun 2024 di MTs Negeri 3 Demak

Demak (MTsN 3) – Bertempat di Masjid Syifaush Shudur, peringatan Nuzulul Qur’an 1445 H Tahun 2024 oleh civitas akademika MTs Negeri 3 Demak berlangsung pagi ini, Rabu (03/04

07/04/2024 10:04 - Oleh Admin - Dilihat 101 kali
Workshop Implementasi Penilaian Kinerja ASN dan PPPK melalui E-Kinerja bagi Guru dan Tendik di MTs Negeri 3 Demak

Demak (MTsN 3) – Dalam rangka meningkatkan profesionalitas guru dan kinerja ASN di lingkungan Kementerian Agama, serta memudahkan dalam penilaian dan pengawasan terhadap kinerja p

06/02/2024 12:43 - Oleh Admin - Dilihat 1190 kali
Visitasi Dewan Juri Lomba Madrasah Sehat (LMS) di MTs Negeri 3 Demak, Madrasah Peringkat 1 Hasil Penilaian Portofolio Lomba Madrasah Sehat (LMS) Tingkat Jawa Tengah Tahun 2023

Demak (MTsN 3) – Menindaklanjuti Surat Kepala Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi Jawa Tengah Nomor: 01.041/Kw.11.2/2/PP.03.1/09/2023 tanggal 01 September 2023 perihal Lomba

13/12/2023 15:18 - Oleh Admin - Dilihat 1340 kali
Upacara Peringatan HUT ke-52 KORPRI di MTs Negeri 3 Demak

Demak (MTsN 3) – Upacara peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-52 Korps Pegawai Republik Indonesia (KORPRI) dilaksanakan di MTs Negeri 3 Demak pada Rabu (29/11). Upacara diikuti ol

30/11/2023 11:30 - Oleh Admin - Dilihat 1187 kali
Semarak Hari Guru di MTs Negeri 3 Demak

Demak (MTsN 3) –  Civitas akademika MTs Negeri 3 Demak melaksanakan peringatan Hari Guru Nasional (HGN) dengan warna yang berbeda pada Sabtu (25/11). Jika pada tahun sebelumn

30/11/2023 11:28 - Oleh Admin - Dilihat 1224 kali